sdmlimas.sch.id – Motivasi dan Bina Iman dan Taqwa (BimTaq) di SD Muhammadiyah 15 Surabaya (SDM Limas) berlangsung pada Selasa (30/5). Kegiatan ini diikuti seluruh murid kelas 6 SD Muhammadiyah 15 Surabaya.
Slamet MPdI sebagai ketua panitia pelaksana menuturkan, kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pembinaan dan motivasi belajar bagi siswa murid.
Motivasi dan BimTaq SDM Limas menghadirkan narasumber dari Ketua MPKS PDM Kota Surabaya Ferry Yudi Antonis Saputra MPdI. Ferry menyampaikan materi tentang Akhlak Mulia untuk Generasi Limas.
Sambil memberikan materi, Ferry mengajak seluruh peserta agar tetap fresh dan happy dalam belajar. “Ojo terlalu stres. Yuk kita lihat, yuk kita baca dan cermati fenomena dunia saat ini anak-anakku semua,” ajak Ferry sambil memberikan motivasi.
Menurut dia, di dunia saat ini kita semua harus prihatin. Pertama, adanya kebebasan yang tidak terkontrol. Kedua, gaya hidup yang liar. Ketiga, yang lebih parah tidak mau taat pada peraturan yang telah ditetapkan.
“Sehingga apa yang terjadi, banyak generasi saat ini yang kecanduan narkoba, tawuran, pergaulan bebas, anak durhaka, dan terjadi pencurian di mana-mana,” bebernya.
“Nah anak-anakku semua, sebagai generasi Limas penerus umat, bangsa, dan negara, mari kita bentengi diri kita, keluarga kita, dengan selalu mengikuti perubahan, dan jangan hanya berpangku tangan,” imbuh Ferry.
Ferry mengingatkan agar kita tetap semangat dan jangan lupa selalu ikhtiar, berusaha sesuai kemampuan, dilanjutkan berdoa dan bertawakal kepada Allah SWT.
(Ali Sodiqin/AS)
Sumber: klikmu.co